Pencermatan Draf RKP Tahun 2025 bersama Bamuskal Guwosari

28 Agustus 2024
BAMUSKAL GUwosari
Dibaca 75 Kali
Pencermatan Draf RKP Tahun 2025 bersama Bamuskal Guwosari

Rabu, 28 Agustus 2024 tim RKPKal Tahun 2025 Guwosari mengadakan pertemuan bersama dengan anggota Bamuskal untuk membahas pencermatan draf Rencana Kerja Pemerintah Kalurahan (RKP) Tahun Anggaran 2025. Pencermatan ini merupakan bentuk upaya Pemerintah Kalurahan Guwosari dan Bamuskal untuk menyusun skala prioritas secara efektif dan efisien dalam proses pembangunan. Pertemuan dilakukan di ruang aula kalurahan Guwosari dan berlangsung sejak pukul 08.30 s/d selesai. Pertemuan dihadiri oleh tim RKPKal Tahun 2025 dan anggota Bamuskal Guwosari.

Tim RKPKal Tahun 2025 dan anggota Bamuskal Guwosari mencermati draft RKP tahun anggaran 2025 disesuaikan dengan beberapa hal utama. Diantaranya adalah isu-isu yang dibahas untuk pembangunan tahun 2025 dengan anggaran yang ada. Dengan adanya pencermatan draf RKP ini, diharapkan pembangunan di kalurahan Guwosari dapat terlaksana dengan baik dan berkelanjutan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Pelaksanaan program-program yang direncanakan oleh pemerintah harapannya mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya di kalurahan Guwosari. (Venni)